Madrasah Tsanawiyah Miftahun Najah Tegalrejo Selopuro merupakan lembaga pendidikan Islam yang berada di bawah naungan Yayasan Perguruan Ma’arif Selopuro Blitar dan Kementerian Agama. Dalam usianya empat dasa warsa berkat semangat dan kerja keras yang tidak mengenal lelah oleh seluruh warganya, kini telah menunjukkan diri sebagai lembaga pendidikan islam yang cukup dikenal di lingkungan kecamatan Selopuro pada khususnya dan kabupaten Blitar pada umumnya. Sampai saat ini Madrasah Tsanawiyah Miftahun Najah Tegalrejo Selopuro Blitar selain memiliki sarana dan prasarana sebagai daya dukung pengembangan keilmuan yang dibutuhkan juga memiliki tenaga pengajar yang cukup handal, baik dari sisi kualitas maupun kuantitasnya.
Keinginan yang kuat lembaga ini adalah menampilkan sosok madrasah modern yang bukan hanya sekedar tempat transformasi ilmu yang berlangsung secara formal dan bersifat mekanis. Lebih dari itu ingin menjadikan dirinya benar-benar sebagai rumah ilmu, yakni sebagai rumah ilmu para penghuninya yang selalu mengedepankan keberanian yang bertanggung jawab, kebebasan yang didasari kekuatan nalar yang kokoh, dan keterbukaan dalam menerima segala informasi yang diperlukan. Lembaga pendidikan sebagai rumah ilmu, tentunya para lulusannya diharapkan dapat mewujudkan sumber daya manusia masa depan yang memiliki kekokohan intelektual, kedalaman spiritual, moral yang timggi, ketrampilan yang handal yang semua itu termanifestasikan dalam bentuk kesalehan teologis maupun kesalehan sosial serta memiliki visi yang jelas dan wawasan yang luas.
Tujuan Pendidikan Dasar
Tujuan pendidikan dasar adalah untuk meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, ahklak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut. Lebih spesifik tujuan pendidikan Madrasah Tsanawiyah Miftahun Najah Tegalrejo Selopuro Blitar tertuang dalam visi dan misi madrasah.
0 komentar:
Posting Komentar